XRF Portabel Untuk PLTU Batubara

Analisa batubara menggunakan alat Olympus X-ray fluorescence (XRF) portabel memberikan perkiraan cepat dan akurat kandungan ashing (abu sisa pembakaran batubara), serta unsur-unsur penting seperti Sulfur. Informasi ini dapat digunakan untuk meminimalkan shutdown (pemadaman) dan meningkatkan efisiensi kegiatan pemeliharaan.

Dalam operasi pembangkit listrik tenaga batubara, adalah penting untuk mengetahui jumlah abu yang akan dihasilkan selama proses pembakaran batubara, serta kandungan sulfur batubara karena abu yang kaya sulfur dan fosfor dapat menempel pada dinding tungku yang menyebabkan korosi dan degradasi.

Alat XRF portabel VANTA dapat digunakan pada bahan baku batubara untuk memperkirakan dengan cepat dan akurat:

  • Kandungan ashing
  • Kadar Sulfur

Menggunakan informasi ini operator pembangkit dapat:

  • Mengurangi frekuensi pemadaman pembangkit dengan mengembangkan strategi pencampuran bahan baku batubara yang lebih tepat.
  • Meningkatkan produktivitas dengan merencanakan aktivitas pemeliharaan terlebih dahulu. Dengan mengetahui komposisi batubara yang masuk, operator dapat memprediksi kapan pemadaman dan perawatan mungkin diperlukan.

Manfaat Alat XRF VANTA:

Pembangkit listrik seringkali adalah lingkungan yang panas dan berdebu. Alat analisa Olympus XRF Vanta mampu beroperasi di lingkungan kerja paling berat. Fitur Vanta meliputi:

  • Operasi terus-menerus pada suhu tinggi hingga 500C
  • Peringkat IP65 / IP64 diberi untuk menahan kotoran, debu dan hujan. Tahan debu dan tahan air.
  • Desain kuat, lulus pengujian jatuh dari ketinggian 1.3 meter standar militer (MIL-STD-810G) untuk mencegah kerusakan akibat benturan keras, terjatuh dsb.
  • Fitur Wifi dan akses ke jaringan Cloud yang memungkinkan data untuk diakses dan dibagikan di berbagai platform dari lokasi mana pun.

 

×

 

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× How can I help you?