Kereta Api adalah salah satu moda transportasi dengan jumlah peminat sangat tinggi dan semakin popular di Indonesia. Keselamatan dan keamanan penumpang adalah prioritas utama pada moda transportasi massal. Salah satu bentuk peningkatan keamanan adalah dengan pengecekan komponen-komponen Kereta Api secara berkala untuk meminimalisir terjadinya kerusakan yang dapat berujung pada kecelakaan pada saat kereta beroperasi
Phased Array Ultrasonic Testing (PAUT)
Rel Kereta Api modern terbuat dari paduan baja berkualitas tinggi. Bagian rel umumnya disambung dengan las jenis Thermite Weld. Pemeriksaan kualitas las umumnya dilakukan setelah proses pengelasan untuk memastikan tidak adanya cacat seperti rongga udara. Cacat bawaan las dapat mengurangi kekuatan las dan memicu kerusakan pada saat operasi. Seiring berjalannya waktu, rel juga dapat mengalami kerusakan mekanik dan aus. Beberapa kerusakan akibat operasi yang umum terjadi pada ruas rel adalah pemisahan kepala dan badan rel, kepala belah horizontal. Pengujian Ultrasonics (UT) digunakan untuk mendeteksi cacat pada rel serta komponen pada gerbong Kereta Api seperti as dan roda. Sejalan dengan perkembangan teknologi, pengujian UT konvensional telah berkembang menjadi Phased Array Ultrasonics (PAUT). Dengan teknologi PAUT, gelombang ultrasonik dipancarkan melalui sejumlah elemen transduser yang disusun dalam susunan array. Setiap elemen transduser dapat dikendalikan secara individu maupun dalam kelompok dengan mengubah arah, fokus, dan sudut pancaran gelombang ultrasonik
Equipment
PAUT dapat diterapkan pada beberapa aplikasi:
Pemeriksaan Bore Hole dan Axle Hole.
Inspeksi menggunakan PAUT dapat dilakukan dengan mudah tanpa melepas roda dari as/axle. Teknik ini dapat mempercepat proses inspeksi dengan hasil gambar phased array. Teknik ini dapat diakukan secara manual menggunakan probe 5 MHz dengan melakukan pemindaian dari bagian luar roda Kereta Api.
Pengecekan Pada Sambungan Rel
Teknik pemeriksaan sambungan rel dengan metode PAUT dapat mempercepat proses inspeksi karena cakupan sudut gelombang ultrasonik dipancarkan melalui sejumlah elemen transduser. Teknik ini juga memungkinkan untuk melakukan sizing pada besaran cacat yang terdeteksi. Teknik ini dapat diakukan dengan probe 5 MHz dan wedge sudut.
Pengecekan shaft pada Kereta api
Inspeksi shaft dengan PAUT menggunakan pemindai (Scanner) khusus yang memungkinkan pemindaian seluruh area kritikal dengan cukup 1 putaran (3600). Pancaran sudut gelombang ultrasonik dapat diatur agar terfokus pada area kritris shaft. Metode yang disederhanakan ini akan menghemat waktu kalibrasi dan menghasilkan kualitas inspeksi yang lebih teliti untuk mendeteksi cacat retak kecil
Remote Visual Inspection (RVI)
Pengecekan secara visual terhadap gerbong Kereta Api dilakukan untuk memantau kondisi komponen seperti bagian pegas.
Equipment
Pada umumnya untuk menginspeksi komponen ini harus melepas pegas dari rangka Kereta Api. Dengan alat RVI, pemeriksaan rutin dapat dilakukan tanpa melepas pegas tersebut. Pada kasus nyata inspeksi RVI efektif menemukan cacat akibat operasi dalam pemeriksaan rutin setiap 6 bulan.
RVI adalah opsi yang menghemat biaya dan waktu serta mempermudah pemeriksaan karena tidak harus melepas pegas dari rangka Kereta Api.
Untuk info lengkap silahkan hubungi kami
Artikel Lainnya:
Evaluasi Nodularitas Dengan Metode Uji Ultrasonik
Mengetahui nodularitas dalam besi cor sangat penting untuk mengetahui kualitas serta kekuatan dari besi cor tersebut. Besi cor terbagi dalam 2 jenis, yaitu Grey Cast Iron (besi cor abu-abu) dan Ductile Iron (besi cor nodular). Besi cor nodular adalah jenis besi cor yang memiliki struktur mikro yang terdiri dari grafit berbentuk bulat. Proses pembentukan […]
PORTABLE PHASED ARRAY ULTRASONICS SHAFT SCANNER
Tantangan Inspeksi As Non Destructive Testing (NDT) atau Uji Tak Rusak pada benda uji silinder As pada saat inspeksi rutin berkala menggunakan teknologi Ultrasonics Testing (UT) konvensional dapat menjadi tugas yang memakan waktu dan melelahkan. UT konvensional membutuhkan beberapa transduser elemen tunggal untuk memancarkan energi Ultrasonik pada berbagai sudut As untuk memeriksa dan mengidentifikasi cacat […]
ULTRASONIK PHASE ARRAY UNTUK INSPEKSI KERETA
Kereta Api adalah salah satu moda transportasi dengan jumlah peminat sangat tinggi dan semakin popular di Indonesia. Keselamatan dan keamanan penumpang adalah prioritas utama pada moda transportasi massal. Salah satu bentuk peningkatan keamanan adalah dengan pengecekan komponen-komponen Kereta Api secara berkala untuk meminimalisir terjadinya kerusakan yang dapat berujung pada kecelakaan pada saat kereta beroperasi Phased […]